MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH SMA NEGERI 1 TANGEN

SMA Negeri 1 Tangen selama 3 hari melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS ) bagi siswa kelas X. Kegiatan berlangsung dari tanggal 11 – 13 Juli 2022. Upacara pembukaan mengawali kegiatan tersebut. Kegiatan dibuka oleh Kepala SMA Negeri 1 Tangen Maria Magdalena Sri Rahayu, SS. M.Pd dalam sambutannya menyampaikan selamat datang di SMA Negeri 1 Tangen dan mengajak seluruh siswa kelas X yang baru untuk beradaptasi dengan lingkungan SMA Negeri 1 Tangen. Selanjutnya menyematkan tanda peserta kepada perwakilan siswa kelas X yang baru.

 

Acara dilanjutkan dengan materi wawasan wiyata mandala dan motivasi dan belajar efektif dengan nara sumber guru SMA Negeri 1 Tangen. Di hari pertama di akhiri dengan demo ekstra kurikuler Voly, PMR, Pramuka, Tari, Pencak silat. Acara MPLS hari pertama di akhiri dengan sholat dhuhur bersama.
Admin
Bagikan :
Info Sekolah

Jl. Raya - Gesi Km 02, Tangen, Sragen 57261

08112651593

[email protected]

Sosial Media
Agenda Sekolah

© Copy Right - 2021-SMA NEGERI 1 TANGEN SRAGEN. All Rights Reserved.